Sandal Jepit Sepasang
Sepasang sandal jepit kumal
ku letakkan di atas keramik mahal
bersanding sebelah kanan,
sepatu kulit merk terkenal
Ku langkahkan kaki tanpa alas
dalam surau dahiku mencium matras
tengadah tangan kuangkat ke atas
berkeluh kesah pada Pemilik tak terbatas
Hendak pulang
kulihat orang
tengok kanan kiri kebingungan
ternyata ia mencari sepatu kulitnya yang hilang
yang ada tinggal sandal jepit kumal sepasang
Ah, syukur ternyata si kumal tetap bertahan
pasti maling melirikpun enggan
prihatin, ku perhatikan
pemilik sepatu yang celingukan
ia melirik jam di tangan
mungkin waktu tetap berjalan
satu dua tujuh delapan
dua kaki melangkah kedepan
satu kaki masuk di sandal jepit sebelah kanan
kaki kiri mengikuti perlahan
Ah… biarlah ia yang sudah kehilangan
lebih membutuhkan
di depan mata sandal jepit kumalku di pakai ke kantor orang
Ikhlas ini semoga di surga kelak Allah ganti dengan sandal sepasang.
Tags:karya guru puisi
No comment yet! You will be the first to comment.