MUKENA PUTIHKU
Selimutku tersikap
Kulihat cahaya terpancar
Kucari datangnya sinar
Dibalik pintu kutemukan
Mukena putih
Asal cahaya terpancar
Masyaallah
Kupakai mukena putih
Menghadap kiblat
Allahu Akbar
Kuserahkan diriku pada Allah
Kumohon ampunan
Mukena putih
Kan kujaga dalam lipatan
Tuk kupakai kemudian
Sebagai penerang dalam kegelapan
(Karya : Riza kelas 3A)
Tags:Mukena_Putih
No comment yet! You will be the first to comment.